Jumat, 30 Juli 2010

Ditemukan, Kapal yang Hilang 150 Tahun Lalu di Kutub Utara



Arkeolog Kanada menemukan bangkai kapal yang hilang lebih dari 150 tahun lalu di lautan es Artik. Kapal tersebut dahulu kala pernah menjadi sebuah dongeng bagi dunia pelayaran yang ada di bagian barat laut Artik.

Para arkeolog telah berhasil mendapatkan gambar melalui alat pemeriksa Sound Navigation And Ranging (Sonar) HMS pada akhir pekan lalu. Sonar adalah sebuah teknik yang menggunakan penjalaran suara dalam air untuk navigasi atau mendeteksi keberadaan suatu obyek di bawah permukaan perairan.

"Hasil penemuan itu didapat tidak lama setelah mereka tiba di lokasi terpencil di Teluk Mercy di wilayah Northwest," kata Andre Bernier, Kepala Dinas Arkeologi Bawah Air Taman Laut Kanada, Rabu (28/7).

Peneliti menggunakan kapal Inggris yang dikirim untuk mencari dua kapal hilang yang merupakan bagian dari ekspedisi Sir John Franklin, Royal Navi, yang gagal pada 1845 untuk menemukan jalur terusan pelayaran barat laut yang menghubungkan Atlantik ke Pasifik melalui kepulauan Arktik Kanada.

"Ini jelas yang paling penting," kata Bernier yang lembaganya khusus melakukan survei di Arktik. "Ini adalah kapal yang dikonfirmasi dan ditandai penemuan bagian itu."

Dia mengatakan salah satu arkeolog lain membandingkan penemuan tersebut untuk mencari salah satu kapal Columbus.

Air beku telah membantu mengawetkan kapal tersebut yang saat ditemukan berposisi tegak di dasar laut dan tidak jauh dari lokasi tempat terakhir didokumentasikan pada 1854.

Karamnya kapal tersebut sudah sulit ditemukan karena lokasinya yang terpencil dan juga karena airnya sangat dingin. Tahun ini tim arkeolog mulai bisa masuk ke wilayah perairan tersebut.

"Sangat mengejutkan, kondisi masih baik," kata Bernier. "Kami sangat beruntung dengan cara itu karena kapal tersebut tidak bisa bergerak terlalu banyak dari tempat itu sejak kecelakaan dahulu kala."

Para arkeolog rencananya pada pekan ini akan melakukan penelitian lebih jauh berdasarkan gambar melalui sebuah perahu karet kecil untuk memudahkan pekerjaan. Mereka berharap dapat menggunakan robot yang dilengkapi dengan kamera, mirip dengan peralatan yang sekarang digunakan di Teluk Meksiko pada kasus tumpahan minyak. "Ini agar kita bisa mempelajari lebih banyak lagi mengenai kapal itu."

Lokasi tewasnya tiga pelaut dari Royal Navy yang meninggal karena penyakit kudis pada 1853 juga telah ditemukan. "Pemerintah Inggris telah diberitahu hasil penelitian tersebut," kata Menteri Lingkungan Hidup Kanada Jim Prentice.

Pencarian kapal tersebut pada 1850 melibatkan 66 orang. Namun akhirnya mereka tewas setelah terkunci dalam cengkeraman es Artik selama dua musim dingin. Kru yang dipimpin oleh Kapten Robert John LeMesurier McClure, meninggalkan berbagai bahan makanan dan peralatan yang sekarang wilayah tersebut menjadi bagian dari Taman Nasional Aulavik.

Prentice, yang dijadwalkan akan tetap berada di lokasi penemuan untuk beberapa hari lagi, mengatakan penemuan kapal dan artefak tersebut merupakan "harta karun yang sangat berharga." REUTERS l BASUKI RAHMAT

Senin, 26 Juli 2010

BAGAIMANA MEMBANGUN 1.000.000 CHRISTIAN LIFE CENTER PADA TAHUN 2020 ?


http://clcvalrico.com/images/CLC_Logo.gif

Christian Life Center adalah berkat Tuhan. Christian Life adalah juga kehendak Tuhan. Anda membutuhkan Christian Life. Haleluyah ! Christian Life adalah kehendak Tuhan untuk Anda. Lalu, apakah Christian Life itu ? Inilah Christian Life itu : ” Sebab di mana dua atau tiga orang berkumpul dalam nama – Ku, di situ Aku ada di tengah – tengah mereka. ” ( Matius 18:20 ). O, betapa ajaibnya !

Untuk itu, dibutuhkan Christian Life Center. Bukan sembarang Christian Life Center. Namun, Christian Life Center yang alkitabiah. O, betapa pentingnya membangun Christian Life Center yang alkitabiah dewasa ini ! Tidakkah Anda rindu melihat 1.000.000 Christian Life Center yang alkitabiah yang berdiri pada tahun 2020 untuk Anda ? Saya sangat percaya bahwa 1.000.000 Christian Life Center yang alkitabiah akan berdiri pada tahun 2020 untuk Anda.

Lalu, bagaimanakah caranya untuk berhasil membangun 1.000.000 Christian Life Center pada tahun 2020 untuk Anda ? Caranya sangatlah sederhana, yaitu sebagai berikut : ” Setiap orang yang mendengar perkataan – Ku ini dan melakukannya, ia sama dengan orang yang bijaksana, yang mendirikan rumahnya di atas batu. Kemudian turunlah hujan dan datanglah banjir, lalu angin melanda rumah itu, tetapi rumah itu tidak rubuh sebab didirikan di atas batu. ” ( Matius 7:24-25 ).

Inilah Christian Life Center yang dihendaki oleh Tuhan untuk Anda. Haleluyah ! Saat ini Tuhan sedang membangun Christian Life Center di seluruh dunia. Mari, kita bersama – sama membangun Christian Life Center. Tuhan Yesus Kristus beserta kita. Ingat : 1.000.000 Christan Life Center pada tahun 2020. Christian Life Center is our faith action !

Bagaimanakah komentar Anda ? Silakan Anda memberikan komentar Anda. Saya sangat berterima kasih atas komentar Anda. Tuhan Yesus Kristus memberkati Anda. Haleluyah !
Admin under Christian Life

Minggu, 25 Juli 2010

Kebakaran Tangki Meledak, Delapan Mobil Terbakar



Peristiwa kebakaran kembali menghebohkan warga Jakarta, Minggu (25/7/2010) sore. Kebakaran terjadi di bengkel mobil Varrona Jaya, Jalan TB Simatupang RT 11/02, Susukan, Ciracas, Jakarta Timur. Akibatnya, tiga orang terluka dan delapan mobil yang berada di dalam bengkel ikut hangus terbakar.

Sebelumnya, Sabtu (24/7/2010) malam, kebakaran hebat terjadi di Kelurahan Pekojan. Dalam kebakaran ini, 200 rumah warga hangus. Selain itu, juga terjadi ledakan tagung gas di Kelurahan Tanjung Duren Selatan, Jakarta Barat. Akibatnya, sebuah rumah kontrakan hangus, dan 10 warga terluka bakar.

Informasi yang dihimpun dari berbagai saksi mata, ledakan terjadi dari tangki mobil jenis Opel Blazer yang sedang diperbaiki di bengkel tersebut. Ledakan itu mengakibatkan mobil terbakar dan menjalar ke beberapa mobil yang diparkir di dalam bengkel yang juga sedang dalam perbaikan.

"Waktu kami mau mengetes pompa di dalam tangki mobil, tiba-tiba tangki meledak hingga menimbulkan api. Api secara cepat menyambar mobil-mobil lainnya," tutur Hendra Siregar, seorang karyawan bengkel, Minggu.

Akibatnya, dua rekannya serta seorang pemilik bengkel bernama John Manulang mengalami luka bakar serius. Mereka pun langsung dilarikan ke rumah sakit. Warga setempat yang mendengar ledakan langsung datang untuk membantu memadamkan api yang telah melahap bagian atap bengkel dan mobil-mobil yang diparkir. Namun, Hendra mengaku tidak sempat mengenali dua rekannya yang juga mengalami luka bakar tersebut.

"Apinya cepat menyebar karena mobil-mobil yang diparkir masih meninggalkan bahan bakar di tangkinya. Sehingga langsung membakar seluruh bagian atap bengkel," tambahnya.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 16.00, menghanguskan sedikitnya lima mobil sedan, sebuah Suzuki Carry, sebuah Toyota Avanza dan sebuah Opel Blazer yang tengah diperbaiki.

Petugas dari Polsek Ciracas masih menyelidiki kasus kebakaran dan memanggil beberapa saksi mata untuk dimintai keterangan. "Kami masih selidiki penyebab pastinya," kata Kompol Dani Hamdani, Kapolsek Ciracas.

Selasa, 20 Juli 2010

10 lubang besar yang terbuka di bumi dan mencengangkan.



Chuquicamata
Chili


Chuquicamata adalah sebuah lubang terbuka penambangan tembaga di Chili. Ini adalah tambang dengan total produksi terbesar tembaga di dunia - meskipun bukan tambang tembaga terbesar. Tambang yang lebih dari 850 meter dalamnya.


Udachnaya Pipa
Rusia


Udachnaya Pipe adalah sebuah tambang berlian di Rusia. Pemilik tambang merencanakan untuk menghentikan operasinya pada tahun 2010 - yang mendukung pertambangan bawah tanah. Tambang ditemukan pada tahun 1955 dan lebih dari 600 meter.


Sinkhole
Guatemala


Pada tahun 2007, kedalaman mencapai 300 kaki , menelan selusin rumah di Guatemala - membunuh 2 orang dan menyebabkan ribuan orang dievakuasi. Lubang pembuangan itu disebabkan oleh hujan dan aliran limbah bawah tanah.


Diavik Mine
Kanada


The Diavik Mine adalah tambang di Northwest Teritori Kanada. Tambang dibuka pada tahun 2003, menghasilkan 8 juta karat atau sekitar 1.600 kg (3.500 lb) berlian setiap tahun.


Mirny Diamond Mine
Siberia


Mirny Diamond Mine dalamnya mencapai 525m dan memiliki diameter 1200m. Ini adalah yang pertama, dan salah satu yang terbesar, tambang berlian di Uni Soviet. Sekarang ditinggalkan. Sementara itu masih beroperasi, itu akan memakan waktu dua jam untuk truk untuk kendaraan dari atas ke bawah tambang.


Great Blue Hole
Belize


Great Blue Hole adalah lubang pembuangan air di lepas pantai Belize. Lubang mencapai 1.000 meter dan lebar 400 meter. Itu dibentuk sebagai gua kapur selama iceage terakhir.


Bingham Canyon Mine
Utah


Bingham Canyon Mine adalah tambang tembaga di pegunungan Oquirrh, Utah. Tambang adalah 0,75 mil (1.2 km) yang mendalam, 2,5 mil (4 km) lebar. Ini adalah buatan manusia terbesar di dunia penggalian.


Monticello Dam
California


Monticello Dam adalah bendungan di Napa County, California, Amerika Serikat yang paling terkenal karena katup bulat besar dengan laju 48.400 meter kubik per detik.


Kimberley Diamond Mine
Afrika Selatan


Kimberley Diamond Mine (juga dikenal sebagai Big Hole) menjadi tangan terbesar menggali lubang di dunia. Dari 1866-1914 50.000 penambang menggali lubang dengan memilih dan sekop, menghasilkan 2.722 kg berlian. Upaya-upaya sedang dilakukan untuk memilikinya terdaftar sebagai situs warisan dunia.

Darvaza Gas Crater
Turkmenistan


Pada tahun 1971, ahli geologi menemukan deposit bawah tanah secara besar-besaran gas alam di situs ini. Sementara menggali lubang untuk tekan gas, rig pengeboran ambruk meninggalkan lubang besar. Untuk mencegah gas beracun dari keluar, lubang diizinkan untuk dibakar. Itu akan terus menyala hingga hari ini dan telah melakukan hal itu tanpa henti. Anda dapat melihat klip video itu terbakar di sini.